Minggu, 13 April 2014

Hati-hati Bila Menarik Uang di ATM BNI Gerbang UNSRI

Hati-hati jika menarik uang dari ATM BNI gerbang UNSRI (kampus Indralaya) pada saat akhir pekan (sabtu-minggu). Kenapa?

Saya sudah dua kali mengalami dan menemui orang-orang yang berlagak mencurigakan yang menghampiri saya dan yang kedua saya alami hari ini (13/04/14). Mencurigakan? Ya, orang (sindikat, red) ini selalu menemui saya dengan bertanya dan minta tolong untuk mentransfer uang atau menarik uang dari rekening saya kemudian dia menggantinya dengan uang tunai.

Terus apa yang membuat saya membuat artikel seperti ini? Saya mengajak rekan sekalian untuk waspada, karena dikhawatirkan orang yang bermodus seperti ini mempunyai niat tidak baik.

Jika kalian menganggap hal ini adalah wajar, saya ingin bertanya.

Sabtu, 05 April 2014

Backpacker to Teluk Kiluan, Lampung Selatan


Kiluan Bay

Satu minggu yang lalu saya dan teman-teman satu kost (Adam, Ari, Dio ,& Widi) pergi backpacker-an ke Teluk Kiluan (Lampung Selatan, Selat Sunda). Memang kepergian ini terbilang dadakan, tapi karena hasrat yang emang mau banget jadinya nekat berangkat kesana.

Diri ini terpukau dan terpanah melihat keindahan alam dan bawah air disini. Betapa tidak, melihat laut nan jernih dengan warna kebiruannya, pasir putih sepanjang pantainya, karang-karang dengan ikan-ikan indah yang mengelilinginya, habitat alami lumba-lumba, dan masih banyak yang lainnya.